Harga Motor Terbaru Yamaha YZF-R25 2014

Yamaha R25 Diablo Red
Harga Motor Yamaha R25
Harga Motor Yamaha R25 -Yamaha R25 merupakan motor sport entry level Yamaha yang diciptakan dengan segenap pengetahuan, passion dan pengalaman para engineers Yamaha yang telah teruji dan terakumulasi selama puluhan tahun di dunia balap internasional.

New Yamaha YZF-R25 hadir mewarisi desain supersport YZR-M1, mass forward silhouette design, serta predator headlight dengan sporty air duct di tengahnya. Bagian belakang dibuat meruncing dengan lampu LED. Ditambah balutan fairing multi layer di kanan dan kiri yang merupakan ciri khas dari Yamaha R-series.

Yamaha R25 Predator Black

Fitur-fitur Yamaha YZF-R25
  • Dual Predator Head Light : Pertama di Indonesia. Lampu depan agresif dengan sudut angle yang unik, menghasilkan pencahayaan yang lebih terang, tajam dan fokus. Layaknya Predator yang siap memangsa.
  • Supersport Speedometer : Desain speedometer yang racy & multifungsi, dilengkapi Shift Gear Lamp Indicator yang membantu pengendara melakukan perpindahan gigi pada RPM yang tepat untuk meraih tenaga maksimal.
  • Super Sport LED Tail Light : Lampu belakang Full LED yang modern dan Sporty, terinspirasi dari YZF-R1. Pertama di Kelasnya.
  • Super Sport Split Seat : Tampilan Jok anti slip ala Super Sport sejati, mendukung performa Sporty Riding yang Optimal.
  • Mid Ship Sporty Muffler : Tampil Sporty dengan dimensi Compact dan memberikan keseimbangan Center of Gravity yang sempurna. Menghasilkan suara Super Sport Berkarakter, yang mampu menggetarkan jiwa pengendaranya.
  • Asymmetrical Rear Arm & Twin Tube Rear Suspension by KYB : Lengan ayun ASIMETRIS berbahan baja yang KUAT & KOKOH menghasilkan pengendalian LEBIH STABIL dan suspensi belakang Monocross Twin-Tube menghasilkan HANDLING MANTAP & STABIL saat menikung pada kecepatan tinggi.
  • Alluminium Cast Wide Wheel & Wide Tire : Velg lebar berbahan aluminium alloy yang KUAT & RINGAN, serta dibalut dengan ban tubeless TAPAK LEBAR, tampilan khas Super Sport Sejati dan performa berkendara yang maksimal.
Yamaha YZF-R25 dipersenjatai dengan mesin injeksi 4 langkah, 2 silinder segaris 250 cc, DOHC direct drive camshaft dengan 8 katup, ruang bakar kompresi tinggi, saluran intake tipe down draft, berpendingin cairan, serta DiASil Cylinder dan Forged piston Yamaha yang telah teruji ketahanannya. Dari mesin tersebut New Yamaha R25 mampu memuntahkan tenaga mencapai 26,5 KW(36 PS) pada 12.000 RPM dan torsi 22,6Nm pada 10.000 RPM.

Pilihan Warna Yamaha YZF-R25
•    Diablo Red
•    Racing Blue
•    Predator Black

Yamaha R25 Racing Blue

Harga Yamaha YZF-R25 dibanderol Rp 53 juta OTR Jakarta. Harga tersebut dapat berubah sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan terlebih dahulu.

Spesifikasi Yamaha YZF-R25
Mesin: 4 Langkah, 8 valve DOHC berpendingin cairan, dua silinder.
Diameter X langkah: 60,0 X 44,1 mm,
Perbandingan kompresi: 11,6 :1
Sistem bahan bakar: fuel injection
Sistem pengapian: TCI (Transistorized Control Ignition)
Tipe busi: CR9E
Tipe baterai: GTZ8V (MF Battery 7.4 Ah)
Sistem starter: electric starter
Sistem pelumasan: basah
Dimensi; panjang x lebar x tinggi (2.090 mm x 720 mm x 1.135 mm)
Tinggi tempat duduk: 780 mm
Ground clearance: 160 mm
Wheel base: 1380 mm
Caster angle: 25 derajat
Trail: 95 mm
Daya maksimum: 26,5 KW(36 PS) /12.000 RPM
Torsi maksimum: 22,6Nm /10.000 RPM
Berat Isi: 166 kg
Kapasitas tangki: 14,3 L (Res : 3 L)
Tipe rangka: Diamond
Tipe transmisi: manual, 6 percepatan
Tipe kopling: basah, kopling manual , multiplat
Ban depan dan belakang: Tubeless 110/70-17M/C(54S) & 140/70 - 17M/C(66S) - Suspensi depan: telescopic fork (diameter 41 mm)
Suspensi belakang: monocross suspension
Lampu depan: DC Halogen 12V,55W (H7)
Lampu belakang: LED.

Demikian ulasan mengenai motor sport Yamaha YZF-R25, semoga ulasan singkat ini bisa menjadikan referensi bagi anda untuk mengetahui perihal Harga dan Spesifikasi Lengkap Yamaha YZF-R25. Sebagai tambahan, untuk segala informasi mengenai sportbike anyar Yamaha ini dirangkum dari situs resmi Yamaha Motor Indonesia. Baca juga Harga Motor Yamaha YZF-R15. Terima kasih atas kunjungannya dan semoga bermanfaat. Indonesia Motorcycle

Tidak ada komentar:

Posting Komentar